Jumat, 29 April 2011

Selamat Datang Fabio!

Quagliarella kembali ke rumah! Pemain Juve nomer 18 ini bekerja keras selama sebulan terakhir untuk bisa kembali bermain, dan ia merasa sudah lebih baik dari hari ke hari. Striker ini hari ini kembali ke lokernya di ruang ganti. Ia terlihat ceria dan merasakan aroma rumput vinovo lagi. Fabio kembali ke Juventus Center, dimana ia menjalani program rehabilitasi selama sejam kemudian ia juga menjalani latihan di Isokinetik center, Quaglia akan kembali berlatih secara terpisah, dan ketika rekan setimnya berlatih di pagi hari, ia tampak berada di lapangan saat sore hari.
Setelah menjalani latihan di gym, striker ini turun ke lapangan untuk menjalani latihan atletik, berlari dan berlatih dengan menggunakan bola. Secara keseluruhan, sejam tampak latihan yang intensif, tampak langkah penting lainnya sebelum ia benar benar tampil kembali ke lapangan untuk beraksi.
Untuk merayakan kembalinya Fabio ke Vinovo, Juventus sudah mempublikasikan gol terakhirnya saat ia mencetaknya di Chievo pada tanggal 19 desember 2010 di halaman resmi Facebook Juventus. Fans juga bisa memberikan pesan kepada Qugalia, yang tidak bisa menolak pesan yang datang kepadanya, ia mengatakan teriam kasih kepada semua orang lewat sebuah pesan video.

0 Komentar:

Posting Komentar

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More